Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Tiga bulan lalu, presenter sekaligus aktor Robby Purba menjalani operasi akibat tumor payudara.
Saat itu, Robby Purba menjalani pembedahan dan perawatan agar tumor di dalam tubuhnya tidak muncul.
Akan tetapi, di luar dugaan tumor kembali tumbuh di tubuh pria 35 tahun itu.
Diwartakan Grid.ID sebelumnya, Robby Purba sempat memperlihatkan hasil USG dan keterangan dokter yang mengatakan dirinya untuk kembali dioperasi.
"Terima kasih ya Rabb, hadiah di bulan Suci, pelebur dosa-dosa di hari Fitri, kalau kata Band Noah, dan terjadi lagi..meskipun harus operasi lagi dan lagi," tulis Robby Purba.
“Setelah 3 bulan, pasca operasi di malam tahun baru… ini ‘titipan Allah’ bisa aktif lagi, yah apa yang gak bisa ya kan, makin aktif ya bun wkwkwkk masya Allah."
"Setidaknya Abang beruntung dikelilingi Tim dan Dokter yang sangat supportive dan menguatkan. LANJUTKAN PERJUANGAN! Mohon doanya ya mantemanku" tulisnya.
Bukan hanya akan melakukan operasi, Robby Purba juga mengaku harus mengenakan suatu benda di tubuhnya untuk sememntara waktu.
Baca Juga: Makanan Murah Meriah Ini Ternyata Baik untuk Kesehatan Payudara, Wajib Konsumsi Setiap Hari!
Hal tersebut diketahui dari unggahan Instagramnya pada Selasa (12/4/2022).
Robby Purba tampak mengunggah foto saat dirinya bersandar di sebuah tembok.
Ia terlihat mengenakan busana warna putih yang sedikit menerawang.
Sekilas tak ada hal aneh, tapi saat diperhatikan lebih detail ada benda seperti perban yang diletakkan pada dadanya.
Akan tetapi, Robby lebih memilih menyebut benda tersebut sebagai pembalut.
"Mau nyore ke Emol tapi baju menerawang, mana baru pake soptek lagi kwwkwkwk," tulisnya.
Kondisi yang dialami Robby Purba membuktikan kanker dan tumor payudara bisa dialami oleh pria, termasuk yang masih muda dan aktif.
Dilansir Grid.ID dari Kompas.com, kanker payudara pada pria biasanya muncul berupa benjolan keras di bawah puting dan areola.
Baca Juga: Waspada! Penyintas Kanker Payudara Dilarang Minum Soda Kalau Tidak Mau Hal Fatal Ini Terjadi
Yang perlu diketahui, ternyata kanker payudara pada pria lebih berisiko menyebabkan kematian dibanding terjadi pada wanita, loh.
Mengapa bisa demikian?
Sebab kesadaran kanker payudara pada pria cenderung lebih rendah sehingga seringkali terlambat dalam penanganan.
Berikut gejala kanker payudara pada pria yang perlu diwaspadai:
- Ada benjolan tanpa rasa sakit atau penebalan pada jaringan payudara.
- Terdapat perubahan pada kulit yang menutupi payudara, seperti lesung pipit, kerutan, kemerahan, atau kerak.
- Terjadi perubahan puting, misalnya kemerahan atau kerak. Terkadang puting juga berputar ke dalam.
- Keluar cairan dari puting.
(*)