Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Saat ini, umat Muslim di seluruh dunia sedang menjalani ibadah puasa Ramadan 2022.
Nah, di masa pandemi seperti ini juga, makanan saat sahur harus sangat diperhatikan demi menjaga imunitas tubuh.
Menu makan sahur memiliki peran penting karena akan menjadi pasokan energi sepanjang hari.
Ada beberapa makanan yang sebaiknya dihindari saat sahur, di antaranya abon.
Mungkin kamu heran mengapa abon yang banyak digemari dan praktis jadi makanan yang dihindari ketika sahur.
Melansir Kompas.com, ternyata makanan kering dan tahan lama seperti abon sebaiknya memang dihindari.
"Hindari lemak banyak dan makanan kering yang tahan lama (seperti) abon, kering tempe, dan kawan-kawannya," kata ahli gizi DR. dr. Tan Shot Yen, M.Hum.
Sebab makanan kering dan tahan lama berisiko meningkatkan asam lambung.
Khususnya bagi orang dengan gastroesophageal reflux disease (GERD) atau penyakit asam lambung.
Bukan hanya itu, hindari juga makanan yang tinggi karbohidrat.