Find Us On Social Media :

Sempat Ogah Serahkan Diri ke Polisi Buntut Kasus Pengeroyokan Ade Armando, Ternyata Dhia Ul Haq Langsung Luluh Usai Habib Ucapkan Kalimat Menohok Ini, Begini Ceritanya

By Mahdiyah, Minggu, 17 April 2022 | 09:22 WIB

Kolase Foto Dhia Ul Haq terduga pelaku pemukulan terhadap Ade Armando.

SI mengungkap bahwa hal itu membuat Dhia Ul Haq ragu untuk menyerahkan dirinya ke yang berwajib.

"Dia sempet agak ragu buat nyerahin diri karena faktanya enggak sesuai," lanjutnya.

Kendati begitu, ada satu kalimat yang diucapkan oleh Habib di pesantren itu yang akhirnya membuat Dhia Ul Haq luluh.

Ya, dikutip Grid.ID dari TribunnewsBogor.com pada Minggu (17/4/2022), salah seorang santri yakni SA (16) menegaskan bahwa Dhia Ul Haq datang ke pesantren bukan untuk melarikan diri.

Namun, dirinya datang untuk meminta maaf kepada gurunya.

"Dhia Ul Haq datang ke pondok itu menyampaikan permintaan maaf ke seseorang yang dihormatinya. Jadi sebenarnya bukan ditangkap atau bersembunyi di pesantren, itu salah," ujarnya.

Sedangkan, Sholeh, salah satu pengurus pondok mengatakan bahwa pihaknya sempat melarang Dhia Ul Haq untuk mendatangi demo tersebut.

Sayangnya, pihak pesantren tak mengetahui ketika Dhia Ul Haq berangkat demo.

Sholeh mengatakan bahwa Habib itu pun memberikan nasihat yang cukup menohok pada Dhia Ul Haq usai menjadi buronan.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Pengeroyok Ade Armando Saat Demo Lari ke Pesantren dan Curhat pada Guru, Hingga Pesona Cantik Kakak Maudy Koesnaedi yang Jarang Terekspos

"(Dhia) Datang ke sini, habib cuma ngomong 'tanggung jawabin ya perbuatan lu sendiri'," ujarnya.

(*)