Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Roro Fitria dan sang suami, Andri Irwan, hadir di salah satu acara buka bersama bersama komunitas motor.
Di samping itu, pada acara ini juga tersedia vaksin gratis untuk umum.
"Kerja sama dengan Polda Metro Jaya mengadakan vaksinasi, ada dua macam vaksinnya ada vaksinasi ke-2 dan juga booster Alhamdulillah, kata dokter mau vaksin booster bisa juga dilakukan pada ibu hamil kebetulan baru hamil nih," ungkap Roro Fitria saat ditemui Grid.ID di kawasan Melawai, Jakarta Selatan, Minggu (17/4/2022).
Selain itu, Roro Fitria mengungkapkan bahwa acara ini juga digelar acara bakti sosial.
Sebelum vaksin, Roro Fitria mengungakapkan hahwa dirinya berkonsultasi dahulu dengan dokter, mengingat kondisinya tengah hamil.
"Makanya kita tanya dulu, sama-sama konsultasi apakah safety, apakah bisa dilakukan, apakah ada efek samping atau tidak, bener-bener Nyai dan Kang Mas Papa jaga karena anak pertama jadi harus hati-hati, belum ada pengalaman, jadi harus hati-hati," ungkap Roro Fitria.
Roro Fitria mengungkapkan bahwa dirinya agak khawatir untuk menjalani vaksin.
"Deg-degan kebetulan paa vaksin pertama kedua Sinovac, itu yang kedua malamnya langsung meriang, keringat, dingin, lemes," ungkap Roro Fitria.
Menurut dokter, Roro Fitria bisa menjalani vaksin karena sudah dinyatakan layak.
Baca Juga: Bukan Cuma Minta Disuapin, Ternyata Roro Fitria Juga Sering Minta Suami untuk Lakukan Hal Ini
"Untuk ibu hamil boleh vaksin booster?" Tanya Roro Fitria kepada dokter.
"Untuk ibu hamil itu yang pertama syarat di atas 13 Minggu aman vaksin booster, kalau ini (Roro) kan lebih dari 13 Minggu boleh vaksin booster," jawab dokter.
Jikalau ada efek samping ringan, dokter mengungkapkan hal tersebut normal.
"Kalau tubuh lagi sehat aman, kalau ada efek samping seperti meriang aman aja, cuma minum paracetamol aja," tutup dokter.
(*)