Find Us On Social Media :

Awas Bahaya! Jika Muncul Tanda-tanda Ini, Bisa Jadi Sinyal Ibu Hamil Tak Dianjurkan Puasa Ramadan 2022, Simak Penjelasan Penting Ini dari Dokter

By Mahdiyah, Selasa, 19 April 2022 | 14:29 WIB

Ilustrasi Tanda Ibu Hamil tidak dianjurkan berpuasa Ramadan 2022.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah

Grid.ID - Ibadah puasa Ramadan 2022 memang sangat dinanti-nantikan oleh banyak orang.

Bahkan, para ibu hamil pun ikut menunaikan ibadah puasa Ramadan 2022.

Namun, ibu hamil harus waspada jika muncul tanda-tanda saat puasa Ramadan 2022, bisa jadi hal itu menjadi tanda tidak dianjurkan untuk berpuasa.

Nah, kali ini Grid.ID akan membagikan informasi mengenai tanda-tanda yang muncul saat ibu hamil tidak dianjurkan untuk berpuasa seperti yang sudah dirangkum dari KOMPAS.com dan Tribun-Bali.com pada Selasa (19/4/2022).

Kira-kira, apa saja ya? Yuk, simak!

1. Mual dan muntah

Salah satu tanda jika ibu hamil tak dianjurkan berpuasa adalah kita ibu hamil mengalami mual dan muntah secara berlebihan.

Pada rimester pertama atau pada usia kandungan 1-13 minggu, ibu hamil memang kerap mengalami mual atau muntah.

Namun, jika mual atau muntah ini dialami sebanyak lebih dari 3 kali sehari, maka ibu hamil tidak dianjurkan untuk berpuasa.

Baca Juga: Stop Mulai Sekarang! Bukan Bikin Bersih, Sering Mencabut Uban Ternyata Justru Bisa Timbulkan Bahaya Mengerikan Ini, Begini Dampak Buruknya

"Muntah berlebihan lebih dari 3 kali dalam sehari misalnya, atau ada tanda-tanda dehidrasi, seperti bibir kering, matanya berkunang, lemas, kemudian merasa haus berlebihan," jelas dokter spesialis kandungan, Huthia Andriyana, Sp OG.