“Karena saya membuatnya dalam jumlah yang tidak banyak, maka tidak banyak juga produksi barangnya,” imbuhnya.Mimpi selanjutnya Ayu ingin menginisiasi workshop di mana orang bisa belajar keramik dari nol.“Saya ingin membuat seri workshop dengan tujuan agar orang-orang yang berpartisipasi bisa mempelajari keterampilan teknis.Mudah-mudahan, setelah workshop, mereka bisa menguasai teknik-teknik dasar keramik.Saya juga ingin orang-orang yang membeli atau menggunakan tableware dari keramik dapat lebih mengapresiasi apa yang mereka gunakan,“ ujar dara cantik ini.
Baca juga : Desainer Rudy Chandra Merambah Pasar Digital Untuk Bantu Para Pengrajin Lokal Indonesia “Saya melihat sudah mulai ada ketertarikan yang cukup besar dari anak muda di Indonesia.Namun, untuk terjun menjadi perupa keramik itu harus merasakan panggilan dari dalam jiwa.Perlu usaha yang besar dan kecintaan yang juga sangat besar, bahkan kalau perlu melebihi cinta ke pacar sendiri.Harus punya passion yang besar karena tantangannya juga besar.Untuk pemula, harus bisa bertemu dan ngobrol sama mereka-mereka yang sudah lebih berpengalaman di bidang ini,” jelas Ayu Larasati. (*)