Laporan Wartawan Grid.ID, Novia
Grid.ID - Jangan sampai terlewatkan di Ramadan 2022, yuk simak kumpulan doa baik di bulan suci berikut ini.
Untuk diketahui, salah satu doa yang baik untuk diamalkan di Ramadan 20022 ini adalah doa kamilin.
Bagi kalian yang masih asing dengan doa kamilin, yuk simak rangkuman yang dikutip Grid.ID berikut ini.
Seperti doa-doa pada umumnya, doa kamilin bisa dipanjatkan kapanpun selepas menjalankan salat.
Namun, bagi sebagian orang, doa Kamilin lebih sering diamalkan di bulan suci Ramadan.
Dikutip dari TribunRamadan.com, Selasa (19/4/2022), doa kamilin sebenarnya boleh dilafalkan selain bulan Ramadan.
Namun, umat muslim biasanya lebih sering memanjatkan doa ini usai salat tarawih dan witir.
Untuk diketahui, nama doa kamilin diambil dari awal bacaannya, terdapat kata kamilin.
Menurut Pengasuh Pondok Pesantren Darul Fattah Bandar Lampung, Ustaz Asep Abdullah, sumber bacaan doa kamilin tidak terdapat di dalam Al Quran dan tidak pernah dibaca Rasulullah SAW.
Baca Juga: Ini Link Bayar Zakat Fitrah Online Ramadan 2022, Lengkap dengan Besaran dan Tata Caranya
Namun, doa kamilin ini diketahui memiliki makna dan arti yang sangat baik.
"Arti dari doa Kamilin mengharapkan kebaikan, keselamatan, dan minta dihindarkan dari segala bahaya."