Find Us On Social Media :

Bekasi Got Talent 2018, Cara Polres Metro Bekasi Kota Dekat dengan Masyarakat

By Lalu Hendri Bagus Setiawan, Minggu, 6 Mei 2018 | 09:22 WIB

Kombes Pol Indarto saat ditemui Grid.ID dalam malam grand final Bekasi Got Talent 2018 di Mall Summarecon Bekasi, Sabtu (5/5/2018).

Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus

Grid.ID - Ajang pencarian bakat Bekasi Got Talent 2018 yang di gelar oleh Polres Metro Bekasi Kota memasuki babak final.

Grand Final Bekasi Got Talent 2018 digelar di Mall Summarecon pada Sabtu, (5/5/2018) malam.

Acara berlangsung meriah, artis Angel Lelga dan Vicky Prasetyo hingga Komeng didapuk menjadi dewan juri dalam acara tersebut.

(BACA: Semangat Asian Games 2018 Sampai di Tanah Kirgistan... Ini Keseruannya)

Pada malam grand final, 13 finalis yang berhasil melaju ke babak final menunjukkan kebolehannya.

Mereka terjaring setelah berhasil mengalahkan hampir 900 orang peserta audisi, kemudian mereka kembali terpilih menjadi 86 semi finalis, lalu menjadi 13 finalis pada grand final.

Peserta sendiri masuk dalam beberapa kategori seperti menyanyi, menari, serta komedi.

Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Indarto mengatakan acara Bekasi Got Talent 2018 digelar bertujuan untuk semakin mendekatkan polisi dengan masyarakat, khususnya di wilayah Kota Bekasi.

(BACA: Hadiri Resepsi, Begini Doa Presiden Joko Widodo untuk Pernikahan Raditya Dika dan Anissa Aziza)

"Kegiatan ini ditunjukan sebetulnya untuk membuat kita sedikit berpindah fokus dari hinggar bingar masalah politik, kriminalitas ke arah yang lebih soft," ujar Kombes Pol Indarto saat ditemui Grid.ID dalam malam grand final Bekasi Got Talent 2018 di Mall Summarecon Bekasi, Sabtu (5/5/2018).

"Sehingga otot syaraf kita menjadi tidak stress, karena itu acara ini mendapatkan korelasinya dalam konteksnya," sambungnya.

Lebih lanjut, Kombes Pol Indarto juga mengatakan bahwa ia melihat banyak masyarakat Bekasi yang mempunyai bakat yang patut diapresiasi.

(BACA: Jadi Juri di Grand Final Bekasi Got Talent 2018, Vicky Prasetyo dan Angel Lelga Kompak Pakai Baju Pink)

"Dari mulai awal hingga akhir saya sudah mulai memperhatikan banyak talenta kita yang sudah tampil dan semua sangat berbakat, ada yang menyanyi dan menari bahkan komedi," ujarnya.

Kapolres Bekasi Kota tersebut bahkan mengatakan dirinya ingin mengikuti audisi Bekasi Got Talent namun ia tak diperbolehkan ikut oleh panitia.

"Saya jika diizinkn oleh panitia mungkin saya akan ikut, sebenarnya saya punya talenta tapi saya tidak boleh ikut," selorohnya.

(BACA: Liburan Anti-mainstream yang Bakal Bikin Kamu Ketagihan, Cobain Deh!)

Ia berharap ajang Bekasi Got Talent 2018 dapat menghasilkan pemenang yang bertalenta.

"Pada saat semi final kemarin saya sudah menyaksikan itu sangat luar biasa. Sehingga Insyaallah kita mendapat talent luar yang biasa," pungkasnya. (*)