Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Baru-baru ini, Anji Manji ikut buka suara terkait permasalahan bos gerai ponsel PS Store, Putra Siregar.
Seperti yang diketahui, permasalahan yang tengah menjerat Putra Siregar kini tengah menjadi perhatian publik.
Pasalnya, Putra diduga telah melakukan pengeroyokan terhadap N di sebuah club malam pada Maret 2022 lalu.
Tak hanya itu, sosok Chandrika Chika pun diduga menjadi penyebab permasalahan itu.
Dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Sabtu (23/4/2022), hingga kini, sudah ada 5 orang saksi yang diperiksa dalam permasalahan ini.
Sedangkan, dua di antaranya adalah selebriti yang juga berada di tempat yang sama saat kejadian itu terjadi.
Kendati begitu, banyak yang tak percaya jika Putra melakukan hal tersebut.
Baru-baru ini, musisi kondang Anji Manji pun ikut buka suara terkait kasus tersebut.
Dikutip Grid.ID dari TribunStyle.com pada Sabtu (23/4/2022), Anji pun mengaku terkejut mengetahui Putra ditetapkan sebagai tersangka.
Pasalnya, beberapa hari sebelumnya, ia dan Putra baru saja menunaikan ibadah Umroh bersama.