"Pokoknya ada tendensi melukai diri sendiri ya. Kayak, 'kok gue suka melukai diri gue'.
Kayak benturin diri kita, atau yang simple kayak mencakar-cakar diri kita.
Sama kayak merasa (seneng) kita ada darah-darah, itu udah bahaya banget sih," beber Poppy Sovia.
"Pokoknya jangan sampai ngelakuin hal yang ngerugiin lo, tapi lo itu seneng. Itu udah (big no)," tambahnya.
Setelahnya, terungkap bahwa Poppy Sovia tak hanya mengandalkan bantuan psikiater.
Baca Juga: Poppy Sovia Terpaksa Bekerja ke Luar Rumah di Tengah Wabah Corona: Udah Kayak Jihad!
Namun juga mencoba menekankan pada dirinya sendiri, bahwa dirinya berharga, dan hidup itu hanya sekali.
"Katanya sih hidup cuma sekali, kalau cuma punya jatah sekali, ya jangan disia-siain.
Semua orang pernah kalah, semua orang pernah salah, pernah bermasalah, tapi lihat endingnya di mana," pungkas Poppy Sovia.
(*)