Laporan Wartawan Grid.ID - Mentari Aprellia
Grid.ID - Christian Sugiono dan Titi Kamal menjadi pasangan selebriti yang tak pernah diterpa gosip miring.
Mereka selalu terlihat harmonis dalam berbagai kesempatan.
Dilansir dari Tribunnews.com, Senin (25/4/2022), Titi Kamal dan Christian Sugiono menikah pada tahun 2009.
Namun, sebelum melangkah ke pelaminan mereka rupanya sudah berpacaran 10 tahun, yaitu sejak 1999.
Itu artinya, di tahun 2022 mereka sudah bersama selama 22 tahun.
Banyak publik yang penasaran apa yang menjadi rahasia awetnya hubungan mereka.
Dikutip dari kanal YouTube Titi dan Tian, Senin (25/4/2022), unggahan mereka pada Minggu (24/4/2022) tampaknya bisa menjadi jawaban.
Dalam konten tersebut, pasangan suami istri yang selalu tampak romantis ini melakukan tes kepribadian bersama-sama.
Menurut Tian, ia dan sang istri melakukan tes kepribadian netizen yang menyadari bahwa mereka memiliki kepribadian sangat berbeda.
"Dari selera, dari cara pikir, dari macem-macemnya, bener-bener berlawanan gitu," kata Tian.
Ia dan Titi pun menjalani tes kepribadian menggunakan metode MBTI.
MBTI sendiri merupakan kepanjangan Myers, Briggs, Type, Indicator.
Metode ini membagi kepribadian menjadi 16 tipe.
Setelah menjalani serangkaian tes, terungkap bahwa mereka berdua memang memiliki hasil berbeda.
Hasil yang didapatkan Tian adalah INTJ (Introverted, Intuitive, Thinking, dan Judging).
Sedangkan Titi Kamal mendapatkan hasil ESFP (Extrovert, Sensing, Feeling, dan Perceiving).
Atas hasil tes kepribadian yang benar-benar bertolak belakang, netizen pun menghubungkannya dengan jalinan asmara keduanya yang bisa bertahan lama.
"Menurutku perbedaan itu yang membuat kalian berdua menjadi satu, Kaks. Karena beda sifat makanya kalian menikah dan semoga langgeng selalu," ujar akun Nona Manise.
"Perbedaan kepribadian Kak Titi dan Kak Tian itu seperti 2 kutub. Jika salah satu negatif pasti satunya positif, tapi satu kesatuan yang memiliki energi ibarat baterai," tulis Azareal Zulka.
(*)