Find Us On Social Media :

Seger Abis Buat Buka Puasa, Ini Resep Buko Pandan ala Nathalie Holscher dan Selvi Kitty, Dijamin Sekeluarga Doyan!

By Devi Agustiana, Selasa, 26 April 2022 | 13:11 WIB

Simak resep buko pandan ala Nathalie Holscher dan Selvi Kitty, cocok buat takjil buka puasa nanti.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Sebagai seorang ibu dan istri, Nathalie Holscher sangat pandai mengolah berbagai makanan lezat.

Kali ini, istri Sule tersebut mengajak sahabatnya, Selvi Kitty, untuk membuat takjil berbuka puasa.

Dalam tayangan YouTube Sule Production, Nathalie Holscher dan Selvi Kitty kompak membuat buko pandan.

Berikut Grid.ID telah merangkum resep buko pandan ala Nathalie Holscher dan Selvi Kitty yang bisa jadi ide menu berbuka puasa nanti.

Bahan-bahan:

2 lembar daun pandan

1 liter whipping cream cair

Creamer

Baca Juga: Bikin Ashanty Pusing Tujuh Keliling, Ternyata Ini 6 Kesalahan Saat Membuat Kue Nastar untuk Lebaran yang Perlu Dihindari

Pasta pandan

Agar-agar

Sahu Mutiara

Keju

Cara membuat:

Masak agar-agar sampai matang, lalu diamkan hingga keras di dalam lemari pendingin.

Setelah itu, masak sagu mutiara sekitar 20 menit, sisihkan.

Kemudian, masukkan satu liter whipping cream ke dalam wadah, tambahkan pasta pandan dan daun pandan.

Masukkan agar-agar dan sagu mutiara yang sudah matang.

Baca Juga: Resep Brown Sugar Bingsoo ala Tasyi Athasyia, Minuman Es Serut ala Korea yang Cocok Jadi Menu Buka Puasa Ramadan 2022

Aduk-aduk semua bahan sampai tercampur rata.

Terakhir, tambahkan keju di atasnya sebagai pelengkap.

Nah, buko pandan siap disantap.

(*)