Find Us On Social Media :

Parno Berat, Jin BTS sampai Mengaku Takut Tidur Gegara Sosok Ini

By Rizqy Rhama Zuniar, Rabu, 27 April 2022 | 08:30 WIB

Potret Jin BTS

Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar

Grid.ID - Jin BTS rupanya memiliki ras takut berlebihan akan satu hal.

Saking takutnya pada hal tersebut, Jin BTS sampai terkadang takut tidur.

Kira-kira hal apakah yang begitu ditakuti Jin BTS hingga membuatnya begitu takut untuk tidur?

Selama ini, Jin dikenal sebagai sosok idol yang tampan dan keren di mata penggemar.

Berkat visualnya yang menawan serta penampilannya yang selalu energik, Jin selalu sukses mencuri perhatian para penggemar.

Ia bahkan acapkali disebut sebagai sosok pria idaman oleh para wanita, terlebih kepribadiannya yang hangat kepada semua orang.

Namun di balik pesonanya tersebut, Jin tetaplah manusia biasa.

Idol bernama asli Kim Seok Jin bahkan memiliki ketakutan pada satu hal.

Baca Juga: Super Duper Kreatif, Jin BTS Ternyata Modifikasi Perban di Tangannya Menggunakan Kain Ini, Harganya Murah Banget!

Saking takutnya pada hal tersebut, Jin sampai terkadang takut tidur.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Jin dalam sebuah wawancara BTS pada 2021.

Melansir dari Koreaboo.com, dalam wawancara tersebut, ketujuh anggota BTS ditanya mengenai hal yang mereka takutkan.

Jin lalu mengatakan bahwa ia takut pada hantu.

Saking parnonya, ia bahkan mengaku terkadang takut untuk tidur.

"Aku takut hantu," kata Jin.

"Kadang aku takut saat tidur, karena aku merasa seperti ada hantu di sampingku," jelasnya.

Pengakuan itu pun cukup mengejutkan beberapa penggemar, lantaran tak menyangka jika seorang Jin BTS rupanya juga bisa takut pada hantu.

Baca Juga: Bongkar Alasan Berikan Gitarnya ke Jin BTS hingga Ungkap Tahu Budaya Korea Ini, Chris Martin Coldplay Langsung Tuai Pujian Selangit dari Warganet

(*)