5. Ukuran kastengel
Tidak seperti di Indonesia, ternyata di Belanda kastengel bisa mencapai ukuran 30 cm.
Adapun penyajiannya mirip dengan roti baguette asal Perancis.
Tepatnya disantap dengan sup panas atau dipotong-potong untuk jadi pelengkap seporsi salad.
Nah, ketika kastengel mendarat di nusantara, wanita Belanda maupun wanita pribumi mengalami kesulitan dalam mencari oven yang berukuran besar seperti oven-oven di dapur Belanda.
Karena alasan itulah, adonan kastengel dibentuk dalam potongan kecil-kecil agar muat ke dalam loyang.
Kini kita biasa menemukan ukuran kue kastengel sekitar 3-4 cm saja.
Kastengel banyak disajikan saat perayaan hari raya keagamaan seperti Lebaran dan Natal.
(*)