Grid.ID - Momen lebaran menjadi momen yang begitu dinanti-nantikan oleh umat muslim.
Termasuk pedangdut Ayu Ting Ting yang tak mau melewatkannya bareng seluruh anggota keluarga besarnya.
Pada kesempatan itu, Ayu Ting Ting pun langsung bagi-bagi THR sebagai suatu tradisi karena memiliki rezeki yang melimpah.
Disaksikan Ayah Ozak dan Umi Kalsum, Ayu Ting Ting menyiapkan beberapa gepok uang yang mana dibagikan kepada para sepupunya secara merata di rumahnya di Depok.
Beda usia beda pula jumlah THR yang didapatkan oleh mereka dari ibunda Bilqis Khumairah Razak itu.
Melansir dari YouTube Qiss You TV pada Sabtu (7/5/2022), Ayu Ting Ting telah menyiapkan uang pecahan senilai sepuluh ribu, dua puluh ribu, lima puluh ribu dan amplop khusus yang tidak diketahui isi nominalnya.
Sambil dikomando oleh ayah Ozak, Ayu Ting Ting terus membagikan THR itu kepada keluarganya yang berbaris rapi.
Sementara itu, Umi Kalsum juga membantu memegang dompet besar berisi uang THR tersebut.
Diawali dengan barisan sepupunya yang masih kecil-kecil, terlihat mereka mendapatkan THR sebesar Rp 20.000 per orang.
Sementara itu, sepupu yang sudah lumayan besar mendapatkan THR sebesar Rp 30.000 per orang.
Kemudian, untuk sepupunya yang sudah dewasa mendapatkan Rp 50.000 per orang.