Find Us On Social Media :

Satu Indonesia Wajib Tahu, Modal Jalan Kaki 15 Menit Setiap Hari, Tubuh Akan Rasakan Manfaat Luar Biasa Ini Saat Tua Nanti!

By Devi Agustiana, Minggu, 8 Mei 2022 | 12:51 WIB

Jangan dipandang sebelah mata, berjalan kaki 15 menit sehari punya banyak manfaat bagi tubuh, loh.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Coba pikir-pikir, kita dapat melakukan banyak hal hanya dengan 15 menit.

Kita bisa membuat sarapan, menonton sebagian besar episode sitkom, bahkan meningkatkan kesehatan.

Iya, dengan berjalan kaki dalam waktu 15 menit akan sangat bermamfaat bagi kesehatan, loh.

Berjalan kaki telah dikaitkan dengan semua jenis manfaat kesehatan, seperti kesehatan jantung, peningkatan fungsi otak dan suasana hati, serta banyak lagi.

"(Berjalan adalah) bentuk kebugaran kardio yang hebat yang lebih mudah pada persendian daripada mengatakan berlari, atau apa pun yang Anda lakukan di tanah, seperti latihan intensitas tinggi," Lisa Herrington, pelatih pribadi bersertifikat ACSM dan pendiri FIT House Davis.

Jika banyak orang terpaku pada tolok ukur 10.000 langkah, kita masih bisa menuai banyak manfaat untuk kesehatan dengan berjalan kaki yang jauh lebih singkat.

Tepatnya berjalan kaki 15 menit.

Dilansir Grid.ID dari Eatthis.com, berikut adalah beberapa manfaat dari berjalan-jalan sebentar di sekitar rumah hanya dalam waktu 15 menit setiap hari.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu! Ternyata 4 Olahraga Ringan Ini Terbukti Ampuh untuk Mengurangi Gejala Depresi!

1. Meningkatkan suasana hati

Sebuah studi di Journal of Behavioral Medicine menemukan bahwa berjalan selama 10 sampai 15 menit membantu orang menjadi lebih tenang dan lebih santai.