Find Us On Social Media :

'Ngurung Diri di Kamar' Kepikiran Nasib Suami Dipenjara, Istri Putra Siregar Sampai Jatuh Sakit hingga Anak-anaknya Mengalami Penurunan Kesehatan

By Novia, Senin, 9 Mei 2022 | 18:53 WIB

Putra Siregar dan istrinya, Septia Yetri Opani

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia

Grid.ID - Kasus dugaan penganiayaan yang menimpa Putra Siregar belum juga menemui titik terang.

Sampai hari ini, pengusaha ponsel Putra Siregar masih mendekam di penjara.

Diakui sang istri, Septia Yetri Opani, kasus yang menimpa suaminya masih belum jelas.

Imbasnya, ia mengaku sampai jatuh sakit lantaran tak kuasa menahan rindu dengan suami.

Bukan hanya dirinya, Septia Yetri Opani mengaku anak-anaknya pun merasakan hal yang sama.

Melalui tayangan YouTube Intens Investigasi yang dikutip Grid.ID, Senin (9/5/2022), ia mengakui anak bungsunya sampai jatuh sakit akibat menahan rindu pada ayahnya.

"Rindu sampai nangis, apalagi Assyifa bentar lagi ulang tahun tanggal 25 Mei," ucap Septia.

Ya, segera merayakan ulang tahun, anak bungsu Yetri terus menciumi potret sang ayah yang tak kunjung kembali.

"(Paling kecil) lagi sakit, ditunjukin foto papinya dicium-cium terus," ujarnya.

Baca Juga: Putra Siregar dan Rico Ricardo Diduga Ditahan Karena Bela Dirinya, Chandrika Chika Malah Asik Pergi Nongkrong Bersama Sosok Pria, Warganet Beri Cibiran

"Nangis lah, masalahnya tiap hari anaknya nanyain ayahnya 'ayah kok nggak pernah pulang'," lanjutnya.

Sejak suaminya di penjara, Septi mengaku anak-anaknya sampai jatuh sakit.

"Anak aku nggak bisa tidur karena sakit, demam, pilek, batuk," ujarnya.

Sebelum anak-anaknya mengalami jatuh sakit, Septi mengakui lebih dulu mengalami penurunan kesehatan.

Ia mengaku, masih kerap kepikiran sang suami hingga sakit selama empat hari.

"Aku sempat sakit juga kemarin sampai empat hari, karena kepikiran terus," jelasnya.

Ditimpa masalah, istri pengusaha ponsel itu mengaku lebih banyak menyendiri.

"Sekarang aku jadi nggak curhat ke siapa-siapa lebih nahan diri. Karena aku curhat ke orang pun belum ada solusi," ujarnya.

"Aku lebih banyak di rumah, ngurung diri di kamar," tutupnya.

Baca Juga: 'Segila Apa Sih yang Dilakuin?', Terpaksa Jalani Momen Lebaran Tanpa sang Suami, Septia Yetri Opani Berkaca-kaca Pikirkan Nasib Putra Siregar di Bui

 

(*)