Find Us On Social Media :

Gegara Hal Ini, Seorang Pengantin Wanita di NTB Terpaksa Berdiri Sendirian di Atas Pelaminan Tanpa sang Mempelai Pria

By Rizqy Rhama Zuniar, Selasa, 10 Mei 2022 | 19:47 WIB

Ilustrasi pengantin

Mengutip dari Kompas.com, adik kandung Muhlis, yakni Yati mengungkapkan, sang kakak terpaksa tak bisa mendampingi Rahmi di pelaminan karena mengalami infeksi asam lambung.

"Menurut keterangan dokter di Puskesmas Woha, Muhlis mengalami infeksi asam lambung," kata Yati yang dikutip Grid.ID dari Kompas.com, Selasa (10/5/2022).

Yati mengatakan, Muhlis sudah jatuh sakit sehari setelah Idul Fitri 1443 Hijriah, tepatnya pada Selasa (3/5/2022) sore. 

Karena kondisinya semakin memburuk, Muhlis akhirnya dilarikan ke Puskesmas Woha untuk mendapat penanganan medis. 

"Tiga hari di sana (Puskesmas Woha) ia kemudian dirujuk ke dokter di Tangga," kata Yati.

"Tidak sampai satu jam diperiksa langsung dibawa pulang ke rumah dengan kondisi kesehatan yang belum begitu pulih," jelasnya.

Sehari sebelum prosesi ijab kabul dan pesta pernikahan digelar, pihak keluarga Rahmi sempat meminta agar acara pernikahannya ditunda.

Baca Juga: Jika Wanita Ini Histeris Habiskan Malam Pertama Bukan dengan Suaminya, Seorang Pengantin Pria di Aljazair Justru Langsung Teken Akta Cerai Usai Lihat Wajah Istri Tanpa Make Up

Mereka menyarankan untuk menunda acara pernikahan sampai kondisi kesehatan Muhlis membaik. 

Petugas KUA bahkan juga menawarkan agar ijab kabul dilaksanakan di kediaman Muhlis. 

Namun, Yati mengungkapkan, saat itu kakaknya bersikeras ingin terus melanjutkan prosesi pernikahannya.