Find Us On Social Media :

Cerita Syabda Perkasa Jadi Penentu Kemenangan Grup A di Thomas Cup 2022, Sempat Jogging Bareng Ginting dan Disinggung Soal Hal Ini

By Citra Widani, Kamis, 12 Mei 2022 | 12:01 WIB

Syabda Perkasa jadi penentu kemenangan Indonesia di fase Grup A Thomas Cup 2022.

Yang ada dalam pikirannya hanya bagaimana ia harus bisa memenangkan pertandingan dan membawa Indonesia menjadi juara grup A.

Meski sempat tertinggal 5 poin di rubber game, Syabda berhasil membabat habis lawan dengan lemparan bola yang berlawanan arah.

Lee Kyun Gyu juga terlihat banyak melakukan kesalahan sendiri seperti bola yang out dan nyangkut di net.

"Dari satu ya sudah mau gimana lagi, karena saya yang diturunin ya saya harus tanggung jawab di lapangan aja," ujar Syabda.

Rasa bahagia tak bisa lagi diungkapkan dengan kata-kata.

Syabda merasa sangat bangga karena berkat usaha dan optimisme nya Indonesia berhasil memperoleh juara.

"Ya bangga lah pasti bisa main di Thomas Cup, karena saya jarang ada kesempatan untuk bertanding."

"Sekalinya ada kesempatan di Thomas Cup ya mungkin keluarga-keluarga saya di Solo, di Sragen nonton, ya pastinya senang sih," papar Syabda.

Baca Juga: Link Live Streaming dan Jadwal Tayang Badminton Asia Championship 2022 Hari Pertama, Fajar Rian Lawan Siapa?

Jangan lupa dukung atlet bulu tangkis yang sedang berjuang di Uber dan Thomas Cup!

 (*)