Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID — Siapa yang tak kenal dengan sosok Sandra Dewi.
Artis cantik ini kini jarang muncul di layar kaca lantaran fokus membina rumah tangga dengan Harvey Moeis.
Memiliki suami kaya raya, anak-anak yang tampan, karir cemerlang, serta wajah cantik menawan membuat banyak yang iri dengan kehidupan Sandra Dewi.
Banyak yang menyebut bahwa Sandra Dewi memiliki kehidupan yang mirip dengan putri-putri di cerita dongeng.
Melansir Kompas.com, Sandra Dewi mengungkap bahwa jalan kehidupannya tak semulus yang orang-orang pikirkan.
Sandra Dewi menyebut bahwa ia juga sempat bersedih hati karena tak kunjung bertemu jodoh.
"Itu berapa tahun, sampai 33 tahun baru nikah. Itu fairytale darimana? 33 tahun baru nikah, fairytale itu 25 tahun," kata Sandra Dewi.
"Waktu itu gue sampai instropeksi diri. Gue kurangnya apa? Apa gue kurang baik?" lanjutnya.
"Apa gue kurang ini itu sampai gue tidak menarik di mata pria," sambungnya.
Sandra Dewi pun mengungkap bahwa tak ada kehidupan yang sempurna, termasuk hidupnya.
"Hidup itu enggak ada yang sempurna, bagaimana caranya kita menghadapi struggle-struggle hidup dengan baik dan beriman. It's okay to be not perfect," kata Sandra.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @sandradewi88 pada Senin (16/5/2022), Sandra Dewi mengungkap bahwa ia juga sempat berjuang saat merintis karir dan mencari uang.
"Saya mengisi masa muda saya dengan bekerja 20 jam setiap hari selam seminggu, senin-minggu," tulis Sandra.
"Tiap bangun tidur, saya menghitung pundi-pundi saya," lanjutnya.
Banting tulang cari cuan saat masih muda, Sandra Dewi mengaku tak menyesal bekerja keras lantaran hingga saat ini masih menikmati hasilnya.
"Saya gak pernah menyesal bekerja keras seperti itu karena hasilnya masih bisa saya nikmati sampai sekarang," tulis Sandra.
Kini Sandra pun bisa leluasa dan memprioritaskan anak dan keluarga dan tidak pusing urusan uang.
Meski begitu, Sandra Dewi mengaku pelan-pelan akan kembali aktif di dunia hiburan.
"Mungkin kalau anak sudah sibuk sekolah saya akan pelan-pelan aktif kembali tapi tetap prioritas saya adalah keluarga," tulis Sandra Dewi.
(*)