Grid.ID – Pria ini bikin heboh orang satu kampung setelah membawa pulang mobil BMW seharga Rp4 miliar.
Rupanya ia baru saja membeli mobil BMW mewah yang harganya selangit itu.
Namun setelah membeli mobil BMW itu, sang pria yang bekerja sebagai petani itu justru tak mampu membeli bensin.
Alhasil mobil miliaran rupiah itu dibiarkan terparkir di depan rumahnya.
Pemandangan kontras mobil mewah itu justru terlihat miris saat melihat kondisi rumah sang petani.
Pria 50 tahun itu ternyata menempati gubuk reot yang hanya terbuat dari kayu dan anyaman bambu.
Mengutip World of Buzz, sang petani rupanya rela menghabiskan hartanya demi membeli sebuah mobil BMW seharga Rp 4 miliar.
Padahal, pria tua ini kesehariannya hanya bekerja sebagai petani desa di provinsi Sichuan, Tiongkok.
Mendapatkan rezeki berlebih ketika bekerja sebagai petani, pria yang tak diketahui namanya ini langsung membeli mobil BMW yang harga pasarannya bisa mencapai Rp 4 miliar.
Padahal seperti yang telah diketahui orang kebanyakan, kita tak serta merta membeli mobil mewah agar bisa memlikinya.
Kita tetap harus mengeluarkan uang untuk bisa merawatnya, hingga urusan pajak yang juga membutuhkan uang yang tak sedikit.