Laporan Wartawan Grid.ID - Mentari Aprellia
Grid.ID - Memiliki buah hati adalah impian banyak pasangan yang telah menikah.
Bahkan sampai ada yang rela mengeluarkan uang hingga ratusan juta untuk melakukan program hamil.
Namun, sudah bukan rahasia umum jika orang Indonesia sering menyinggung pasangan yang belum memiliki anak.
Bahkan di media sosial sering kali ditemui netizen yang mengungkapkan kekesalannya karena ditanya perkara buah hati yang tak kunjung lahir setelah menikah oleh orang-orang terdekat, seperti keluarga hingga tetangga.
Pengalaman pahit ini rupanya juga dialami seorang wanita pemilik akun TikTok @rimamelatijafar.
Dipantau dari akun TikTok tersebut pada Jumat (20/5/2022), Rima yang mengenakan kerudung cokelat terlihat menangis di dalam mobil.
Dari narasi yang terdengar, rupanya ia menangis karena mendapat hinaan dari para tetangga.
"Sampai trauma ke lingkungan itu lagi, manggil nama aku dengan sebutan, 'Si yang Nggak Punya Anak'."
Ia pun menyertakan caption yang meminta netizen untuk selalu menjaga perkataan.
"Jaga omongan, meskipun kita masih bisa senyum depan kalian."