Kendati begitu, Abdul Rozak selalu pasang badan untuk membela sang anak.
"Gue yang dilabrak saat SMA, dan gue balik ngelabrak pada saat ada bapak gue," ujar Ayu Ting Ting.
Lebih lanjut pelantun lagu 'Alamat Palsu' itu menceritakannya.
"Jadi gue pas SMA dikatain 'Penyanyi dangdut!' pada saat itu dia rame-rame ngelabrak gue.
Gue nangis, gue telpon bapak gue, langsung gue labrak balik ada bapak gue," kenang Ayu Ting Ting.
"Gue labrak pas ada bapak gue karena gue masih sekolah masih tanggung jawab bapak gue. Pas ayah gue datang mereka pada takut," imbuhnya.
Ayu Ting Ting dilabrak oleh kakak kelas semasa SMA tak hanya satu orang.
Ia pernah dikeroyok satu kantin dan diolok-olok sebagai penyanyi dangdut.
"Gue dikeroyok satu kantin gitu. Jadi dia di pojok teriak 'Itu tuh yang belagu, penyanyi dangdut', dalam keadaan istirahat, semua murid pada nengok.
Gue doang biduan nih. 'oh lu berani sama gue, gue telpon bapak gue lu!'," ujar Ayu lagi.