Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Tindak kejahatan, seperti penjambretan atau pembegalan memang sering terjadi di Indonesia.
Modus dalam melakukannya pun beragam.
Seperti yang terpantau lewat akun Instagram @fakta.indo pada Kamis (26/7/2022), seorang jambret melakukan aksi perampasan ponsel dengan berpura-pura mengecek bensin motor.
Terekam dalam kamera CCTV, seorang pria yang mengenakan kaos hitam dan topi tiba-tiba berhenti di samping dua anak dan seorang wanita yang asyik memainkan ponsel.
Pria tersebut kemudian pura-pura membuka jok motor matic-nya yang berwarna merah sambil pura-pura mengecek bensin.
Setelah memperhatikan keadaan sekitar, ia kembali menutup jok dan menaiki motornya.
Sejurus kemudian ia langsung merampas ponsel yang digenggam sang wanita, kemudian kabur mengendarai motornya.
Sang wanita yang terkejut pun hanya bisa berteriak sambil berlari.
Namun, dilansir dari akun Instagram @timklewangpdg pada Kamis (26/5/2022), jambret tersebut telah berhasil diringkus oleh Tim Klewang Satreskrim Polresta Padang.