Find Us On Social Media :

Sedang Berkencan dengan Capricorn? Simak 4 Sifat yang Wajib Kamu Ketahui Tentang Zodiak Ini Agar Hubungan Tetap Berjalan Lancar

By Nur Andriana, Sabtu, 28 Mei 2022 | 20:09 WIB

Ilustrasi Zodiak Capricorn.

Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari

Grid.ID - Capricorn adalah zodiak yang berorientasi pada tujuan sehingga selalu memiliki visi dan misi pada setiap hubungan yang sedang dijalani.

Jika kamu sedang berkencan dengan pemilik zodiak Capricorn, maka ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar hubungan kalian berjalan lancar.

Berikut ini adalah 4 sifat zodiak Capricorn yang wajib kamu ketahui agar hubungan berjalan lancar dikutip dari Pinkvilla pada Sabtu (28/05/2022).

1. Selalu Menyembunyikan Perasaan

Capricorn tidak punya waktu untuk berurusan dengan perasaan sehingga enggan menunjukkan emosi yang sedang ia rasakan.

Bagi Capricorn, ia tidak ingin terlihat lemah sehingga cenderung menghindar saat harus mengungkapkan perasaannya, termasuk di depan pasangan mereka.

2. Mendominasi

Sifat alamiah seorang Capricorn adalah selalu dominan dalam setiap hubungan tanpa terkecuali.

Mereka tidak suka jika ada orang lain yang bersikap mendominasi.

Bahkan dalam hubungan asmara, pemilik zodiak Capricorn juga tidak enggan untuk menunjukkan otoritasnya.

Baca Juga: Rentan Miliki Cinta Rahasia Setelah Menikah, 4 Zodiak Ini Diam-diam Melegalkan Perselingkuhan dalam Hubungan Rumah Tangga, Siapa Mereka?

3. Terlalu Posesif

Pada dasarnya Capricorn sangat senang bertanggung jawab atas berbagai hal dan situasi.

Sayangnya, justru hal inilah yang membuat mereka sering merasa tidak aman dan mempunyai harga diri yang rendah.

Pada akhirnya, mereka justru bersikap posesif kepada pasangan saat menjalin hubungan.

Selain itu, mereka juga cenderung lebih tertutup dan tidak aman dalam interaksi romantis dalam hubungan cinta.

4. Materialistis

Materialistis adalah sifat yang menggambarkan zodiak Capricorn dalam menjalani kehidupan.

Hal ini terkadang membuat pemilik zodiak Capricorn terjebak dalam hubungan yang buruk karena status dan uangnya.

Meski begitu, Capricorn adalah zodiak yang sangat ceria walau kadang keras kepala.

Baca Juga: Terlanjur Cinta Mati dan Tidak Ingin Kehilangan, Inilah 4 Zodiak yang Terkenal Sangat Protektif ke Orang Tersayang, Bisa Bikin Kamu Makin Klepek-klepek

(*)