Find Us On Social Media :

Sandang Gelar Sebagai Puteri Indonesia 2022, Inilah Arti Nama Laksmi Shari, sang Gadis Cantik Perwakilan dari Provinsi Bali

By Mahdiyah, Minggu, 29 Mei 2022 | 10:17 WIB

Arti Nama Laksmi Shari.

   

Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah

Grid.ID - Meski tengah menjadi perbincangan, masih banyak yang belum tahu arti nama Laksmi Shari, Puteri Indonesia 2022.

Padahal, arti nama Laksmi Shari ini memiliki makna yang sangat dalam.

Penasaran dengan arti nama Laksmi Shari ini?

Nah, nama Laksmi Shari mendadak menjadi perbincangan publik akhir-akhir ini.

Pasalnya, kini dirinya menyandang gelar sebagai Puteri Indonesia 2022.

Dikutip Grid.ID dari TribunSeleb pada Minggu (29/5/2022), Laksmi adalah puteri perwakilan Provinsi Bali.

Setelah menyandang gelar sebagai Puteri Indonesia 2022, selanjutnya Laksmi akan maju pewakili Tanah Air menuju ajang Miss Universe.

Lalu, apa arti nama Laksmi Shari sendiri ya?

Nah, Laksmi diketahui memiliki nama lengkap Laksmi Shari De-Neefe Suardana.

Baca Juga: Lahir dari DNA Ibu yang Pernah Jadi Puteri Indonesia dan Ayah Aktor Kondang, Tengok Cantiknya Paras Anak Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara, Calon Bibit Unggul!

Dikutip Grid.ID dari Cekartinama.com pada Minggu (29/5/2022), nama 'Laksmi' memiliki arti cantik.

Nama 'Laksmi' ini diambil dari bahasa Sansekerta.

Dalam bahasa Sansekerta, nama 'Laksmi' merupakan nama Dewi kecantikan dan kesehatan.

Selanjutnya, dikutip Grid.ID dari Carinamabayi.com pada Minggu (29/5/2022), nama 'Shari' memiliki arti ingin sukses.

Nama 'Shari' ini merupakan nama yang kerap digunakan di Indonesia.

Kemudian, nama tengahnya yakni 'De-Neefe', juga memiliki makna yang sangat baik.

Dikutip Grid.ID dari Nameslook.com pada Minggu (29/5/2022), nama 'De-Neefe' ini memiliki arti terbaik.

Selain itu, nama ini juga memiliki arti harmoni.

Lalu, dikutip Grid.ID dari Namamia.com pada Minggu (29/5/2022), nama 'Suardana' memiliki arti pesona dan karisma.

Baca Juga: Curahan Hati Angelina Sondakh Ditinggal Teman Saat Mendekam di Penjara, sang Mantan Puteri Indonesia Beberkan Sahabat Napi yang Mengajarinya Baca Kitab Suci

Seseorang dengan nama 'Suardana' biasanya adalah orang yang perasa, pemimpi, tulus, semangat, dan mudah jatuh cinta.

Wah, nama dengan makna yang indah bukan?

Baca Juga: 'Kalau Allah Berkehendak, Alhamdulillah' Tak Patah Arang Meski Usia Tidak Lagi Muda, Ferry Irawan Angkat Suara Soal Momongan Usai Persunting Mantan Puteri Indonesia, Venna Melinda

 

(*)