Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari
Grid.ID - Mengetahui tips meditasi untuk kamu yang telalu banyak berpikir tentu dapat membantumu menghilangkan stres hingga mencegah depresi.
Tips meditasi ini bisa kamu lakukan kapan saja dan dimana saja.
Namun, sebaiknya kamu melakukan tips meditasi tersebut secara rutin agar bisa mendapatkan manfaat yang maksimal.
Jadi, apa saja tips meditasi yang bisa dilakukan?
Berikut ini adalah 5 tips meditasi untuk kamu yang terlalu banyak berpikir dikutip dari Healthline pada Selasa (31/05/2022).
1. Buat Jadwal yang Konsisten
Sama seperti kebiasaan baik lainnya, kamu juga perlu membuat jadwal yang konsisten agar bisa melakukan meditasi tanpa banyak berpikir.
Menentukan waktu yang teratur setiap harinya untuk bermeditasi merupakan langkah sederhana yang bisa membawa dampak positif bagi hidupmu.
Carilah waktu yang menurutmu paling tepat untuk melakukan meditasi agar tidak terasa memberatkan.
2. Meditasi dengan Orang Lain