Di unggahan itu, Denny menanyakan apakah skandal mempengaruhi karier Luna Maya.
Hal itu rupanya tak dipungkiri sang artis.
Bahkan, Luna mengaku sampai setahun sepi job dan membuatnya nyaris kehabisan uang.
Tak kehabisan akal, Luna lantas banting setir dari artis menjadi pedagang.
Bukan sembarang pedagang, artis serba bisa itu rupanya sampai berjualan tas.
"Gua kan juga pernah, gue kan dulu kena kasus juga, dulu setahun nggak kerja, tapi emang pada dasarnya gue nggak bisa diem kak, gue jadi pedagang dulu, jual tas dulu," ujarnya.
"Lo nggak malu? lo kan udah punya nama besar?" sahut Denny Sumargo.
"Nggak (malu)" jawab Luna.
Luna mengaku bekerja menjadi pedagang lantaran berpikir bahwa kariernya di dunia hiburan telah selesai.
"Ya kan, uang tabungan gue udah mulai menipis kan, ya gila masa nggak ngapa-ngapain nggak kerja, ya udah jadi pedagang aja, gue ke eropa pulang pergi lah, dari dagang gue beli mobil lexus."