Find Us On Social Media :

Dikaruniai Anak Pertama, Marcel Chandrawinata dan Istri Sudah Punya PR sebagai Orang Tua

By Sulastri Ningaih, Rabu, 8 Juni 2022 | 07:40 WIB

Bahagianya Marcell Chandrawinata dan Deasy Priscilla dikaruniai anak pertama.

Grid.ID - Beberapa hari yang laluMarcel Chandrawinta dan sang istri Deasy Priscilla memberi kabar kebahagia.

Pasalnya, Marcel Chandrawinata dan Deasy Priscilla telah dikaruniai seorang buah hati, tepatnya pada Rabu (1/6/2022).

Marcel Chandrawinata dan Deasy Priscilla mengunggah kebahagiaannya tersebut melalui akun instagram @marcelchandra dan memberitahukan jenis kelamin anak pertamanya itu lelaki.

Baca Juga: 'Pasti Mengerem' Trauma dengan Kasus yang Menjerat Adam Deni, Ibunda Bakal Batasi Perilaku sang Putra di Media Sosial

Pasangan suami istri itu juga telah memberi nama untuk sang buah hatinya, yaitu Archibald Noah Chandrawinata.

Dengan nama panggilan "Archi", pasangan selebriti itu berharap anaknya menjadi seorang lelaki yang pemberani, berpendirian teguh, dan mencintai kedamaian.

"Yang artinya sang pemberani dengan dengan pendirian teguh dan selalu cinta damai," tulis Marcel dan Deasy seperti yang dikutip dari akun Instagram masing-masing.

Baca Juga: Syok! Pantas Didapuk Jadi Miliarder Terpelit Seantero Dunia, Wanita ini Ternyata Nekat Makan Makanan Kucing Demi Bertahan Hidup, Termasuk Kasih untuk Tamu

Memiliki darah atau keturunan Jerman, Marcel Chandrawinata mempunyai PR tersendiri untuk anaknya kelak agar dapat belajar bahasa Jerman.

Seperti yang diketahui, Marcel Chandrawinata merupakan aktor yang memiliki darah Jerman dari Ibundanya.

Sebagai informasi, Marcel dan Deasy merupakan teman semasa kuliah yang kemudian menjalin hubungan berpacaran lebih kurang 4 tahun, hingga akhirnya memutuskan untuk menggelar acara pernikahannya pada 24 November 2017 lalu di Bali.

Baca Juga: Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Meninggal Dunia di Usia 31 Tahun, Mantan Artis Cilik di Film Joshua Oh Joshua Ini Ditemukan Tak Bernyawa saat Tidur, Ternyata Sempat Derita Penyakit Berbahaya Ini