"Di penelitian ini disebutkan kalau kurang tidur atau tidur di bawah tujuh jam per hari itu bisa meningkatkan resiko stroke pendarahan."
Dengan data lain, ia membenarkan bahwa di Indonesia orang berusia 15 hingga 24 tahun pun ada yang mengalami stroke.
Hanya saja, jumlahnya memang tak sebanyak orang yang sudah lanjut usia.
"Kalau berdasarkan data di Indonesia ada kok orang-orang berusia 15 sampai 24 tahun yang mengalami stroke. Rasionya itu sekitar 0, 6 per seribu penduduk."
"Jadi artinya orang usia 21 tahun itu tetap bisa mengalami stroke ya, meski pun memang resikonya tidak setinggi orang yang lebih tua," pungkas sang dokter.
(*)