Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Daging ayam adalah salah satu jenis daging yang sering dikonsumsi.
Mudah ditemukan di pasar, daging ayam juga bisa dikreasikan menjadi berbagai macam masakan.
Salah satu bagian dari ayam yang disebut sangat kaya manfaat adalah dada ayam.
Mengutip Serambinews, dada ayam mengandung protein tinggi.
Nah, jumlah protein yang ditemukan dalam 100 gram dada ayam sama dengan 18 gram.
Protein ini sangat diperlukan untuk membangun otot yang kuat dan mencegah hilangnya otot.
Berbicara mengenai daging ayam, salah saru olahan yang cukup digemari adalah ayam goreng atau ayam bakar.
Sebelum diolah menjadi dua menu tersebut, biasanya ayam akan diungkep dengan berbagai bumbu.
Nah, mengungkep ayam harus dilakukan dengan tepat agar bumbu meresap hingga bagian dalam daging.
Berikut Grid.ID telah melansirnya dari laman Kompas.com cara mengungkep ayam agar bumbunya meresap.
Tips ini juga dijelaskan oleh Pian Gunawan, Executive Chef The Alana Hotel & Convention Center Solo.
1. Potong ayam tanpa putus
Belah punggung ayam seperti ayam bekakak.
Menurutnya Pian, ayam yang dibelah tanpa putus lebih mudah diungkep dan diolah menjadi ayam bakar.
Meskipun durasi mengungkep potongan ayam bisa lebih cepat daripada ayam utuh, tapi hasil akhir ayam bakar akan menciut dan tidak sebagus ayam utuh.
"Kalau untuk dibakar, potongan kecil ayam itu rada susah. Dagingnya sudah kecil, terus bakal habis (dagingya) di bakaran," ucap Pian.
2. Bumbu harus halus
Pastikan bumbu ungkep halus merata agar mudah menyerap ke dalam ayam.
"Buat ungkep sih bagusnya bumbu halus, cuma kan kalau sekarang kan modern banyak orang pakai chopper, itu memang rada bagus tetapi masih kasar," ucap Pian.
3. Tumis bumbu
Rahasia selanjutnya adalah bumbu harus ditumis terlebih dahulu.
"Tumisnya paling 10 menit juga sudah benar-benar reduce dan oily," ujar Pian.
Bumbu ungkep yang ditumis ini juga akan lebih tahan lama, loh.
4. Perbandingan yang tepat
Pastikan jumlah bumbu dan air yang digunakan untuk mengungkep ayam pas.
Pian menyarankan 500 gram bumbu untuk 500 ml air (air kelapa atau air biasa).
5. Api kecil
Penggunaan api yang kecil akan membuat bumbu meresap ke dalam ayam dengan sempurna.
Adapun durasi mengungkep ayam sekitar 40 menit.
6. Tutup panci
Tips terakhir adalah tutup panci selama mengungkep ayam.
Hal ini akan membuat bumbu semakin meresap sempurna.
(*)