Laporan Wartawan Grid.ID, Novia
Grid.ID - Salah satu personel boy group BTS, J-Hope kembali bawa kabar bahagia sekaligus mengejutkan.
J-Hope untuk pertama kalinya akan didapuk tampil solo pada festival musik terbesar di Chicago, Amerika Serikat yakni Lollapalooza.
Ya, Festival musik empat hari tahunan Lollapalooza ini telah mengumumkan kejutan untuk acara tahun ini!
Pada tanggal Selasa (8/6/2022), penyelenggara acara Lollapalooza telah mengumumkan kabar bahagia ini melalui Twitter.
Pihak Lollapalooza mengabarkan J-Hope BTS akan bergabung sebagai artis utama.
“Kami sangat senang mengumumkan J-Hope BTS akan menjadi headline Lolla 2022 pada Minggu, 31 Juli!"
"Penampilannya akan membuat sejarah, mengukuhkannya sebagai artis Korea Selatan pertama yang tampil di panggung utama di festival musik besar AS," tulisnya di Twitter.
Menurut jadwal, J-Hope akan menampilkan set berdurasi satu jam dari pukul 9 malam hingga 10 malam di central time.
Sebagaimana diketahui festival tersebut akan berlangsung pada Minggu, 31 Juli atau (Senin, 1 Agustus, 07:30 hingga 8:30 IST).
Penampilan bersejarah dari salah satu personel BTS ini, disebut akan menjadi penutup pertunjukan di Panggung Bud Light Seltzer Lollapalooza.