Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Pantas parasnya rupawan, ternyata Donna Agnesia mewarisi kecantikan tersebut dari sang bunda.
Plek ketiplek dengan sang bunda yang sudah tiada, tak heran Donna Agnesia terlahir cantik hingga pesonanya digilai oleh Darius Sinathrya.
Baru-baru ini, Donna Agnesia mengungkap potret cantik bunda dan ayahnya yang sudah meninggal dunia.
Potret masa muda ibunda Donna Agnesia pun sangat cantik dan mirip dengan putrinya yang artis papan atas.
Lantas, seperti apa potret ibunda Donna Agnesia?
Sebelum menengok potret ibunda Donna Agnesia, kehidupan pribadi sang artis juga tak kalah menarik untuk dikulik.
Seperti yang diketahui, Donna Agnesia dan Darius Sinathrya termasuk pasangan selebriti yang adem ayem selama berumah tangga.
Keduanya tak pernah tertimpa isu miring selama menikah.
Selama 16 tahun membangun bahtera rumah tangga, Donna Agnesia dan Darius Sinathrya dikaruniai tiga orang anak.
Donna dan Darius hidup tenteram bersama ketiga anaknya.