Find Us On Social Media :

'Mungkin Mau Dibuat Ngulek Sambal di Sana', Petugas Embarkasi Surabaya Temukan Barang-barang Nyeleneh Bawaan Jemaah Haji, Ada Cobek hingga Palu

By Rizqy Rhama Zuniar, Jumat, 10 Juni 2022 | 05:40 WIB

Temuan barang-barang nyeleneh yang dibawa para jemaah haji.

Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar

Grid.ID - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Surabaya, menemukan perbekalan unik yang dibawa oleh jemaah haji.

Pasalnya, ada jemaah haji kloter 5 asal Kabupaten Lamongan yang kedapatan membawa cobek.

Selain cobek, ada juga jemaah haji lain yang membawa barang unik lainnya, seperti palu, paku, bahkan hingga tampar pun dibawa.

Mengutip dari Kompas.tv, temuan barang-barang nyeleneh jemaah haji asal Lamongan itu ditemukan saat pengecekan sebelum berangkat ke Tanah Suci.

Ketua PPIH Embarkasi Surabaya, Husnul Maram mengungkapkan, barang-barang tersebut ditemukan saat pemeriksaan menggunakan alat deteksi x-ray.

Saat itu, jemaah haji diketahui hendak bertolak dari Asrama Haji Surabaya menuju Bandara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo, Jawa Timur.

Sebelum naik bis menuju bandara, tas tenteng jemaah haji diperiksa terlebih dulu melalui x-ray.

Namun betapa terkejutnya petugas lantaran saat itu mereka menemukan adanya cobek dari tas tenteng salah seorang jemaah haji.

Baca Juga: Ternyata Bukan Karena Poliandri, Penyebab Pengusiran Wanita di Riau Akhirnya Terkuak, Warga Singgung Soal Bala Musibah

Menurut Husnul Maham, diduga jemaah haji yang kedapatan membawa cobek itu hendak menggunakannya untuk membuat sambal ketika berada di Tanah Suci.

"Mereka jemaah dari Kloter 5 yang berangkat ke Tanah Suci pada Selasa malam, 7 Juni," kata Husnul Maram yang dikutip Grid.ID dari Kompas.tv, Kmias (9/6/2022).