Find Us On Social Media :

Auranya Terpancar bak Putri Keraton, Begini Cetarnya Selvi Ananda saat Promosikan Batik di Paris Sembari Dampingi Gibran Rakabuming, Mantu Presiden Bikin Kesengsem: Cantiknya

By Widy Hastuti Chasanah, Sabtu, 11 Juni 2022 | 15:35 WIB

Selvi Ananda, Gibran Rakabuming dan Jan Ethes.

Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah

Grid.ID - Sejak dipinang Gibran Rakabuming, kehidupan Selvi Ananda memang kerap jadi sorotan publik.

Bagaimana tidak? Suami Selvi Ananda, Gibran Rakabuming sendiri merupakan putra sulung dari Presiden Jokowi.

Selvi Ananda dan Gibran Rakabuming diketahui menikah pada 2015 lalu.

Rumah tangga mereka pun tampak adem ayem dan keduanya telah dikaruniai dua buah hati bernama Jan Ethes dan La Lembah Manah.

Jarang terdengar kabarnya, Selvi kini disibukkan dengan tugas negara serta mendampingi sang suami yang menjabat sebagai Wali Kota Solo.

Seperti baru-baru ini, Selvi juga tampak mendampingi Gibran Rakabuming pergi ke Paris.

Bukan untuk liburan, keduanya pergi ke Paris untuk mempromosikan UMKM, khususnya batik Solo ke dunia.

Namun siapa sangka, penampilan Selvi ke Paris justru sukses bikin heboh.

Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram @selvi_ananda_ pada Jumat (10/06/2022).

Baca Juga: Dulunya Anak Penjual Ayam Goreng Namun Pesonanya Bikin Anak Presiden Klepek-klepek, Tengok Gaya Sederhana Selvi Ananda, Simpel Meski Berstatus Jadi Mantu Jokowi!

Di unggahan itu, sang pemilik akun tampak mengunggah foto saat Selvi berada di Paris untuk memromosikan batik.

Tentu saja, Selvi Ananda mengenakan busana batik di event tersebut.

Namun tak sembarangan, busana batik itu terlihat sangat indah dan berbentuk gaun terusan yang panjang.

Bahkan gaun itu juga memiliki warna yang super cetar yakni warna kuning.

Uniknya lagi, Selvi juga memadupadankan gaun kuning itu dengan tas batik mungil yang super elegan.

Bak model papan atas, Selvi terlihat berpose santai seraya berkacamata dengan beberapa wanita yang juga memakai batik.

Tak hanya itu, ada pula foto saat Selvi mendampingi Gibran Rakabuming.

Di foto itu, Gibran terlihat gagah memakai kemeja batik warna coklat.

Sementara Selvi Ananda terlihat cantik jelita dengan gaun wanra kuning batik.

Baca Juga: Padahal Jadi Orang Nomor Satu di Kota Solo, Gibran Rakabuming Tak Gengsi Turun Tangan Punguti Sampah Sendiri di Jalanan Solo, Netizen: Semoga Masyarakat Sadar

Bahkan, meski terkesan sederhana namun penampilan Selvi sukses memancarkan aura bak putri Keraton.

"Dari Solo dengan cinta. Membawa budaya Indonesia mendunia di Paris Prancis. Semoga semuanya berjalan dengan lancar," tulis pemilik akun.

Mengetahui hal itu, sontak netizen langsung heboh tak karuan lantaran melihat penampilan istri Wali Kota tersebut.

"Cantiknya mb Selvie...luar biasa mas Gibran...maju terus....Indonesia kaya budaya," tulis akun @fifi***.

"Walikota solo bilang kalau harga batik akan di setarakan dengn mrk LV atau Christian Dior ,, Saya percaya yg di pakai Mbak Selvie harganya setara LV ,, Keren banget Soalnya," tambah akun @clar***.

"Mba Wali Selvi inner beauty nya terpancar sekali," timpal akun @ivykri***.

(*)