Find Us On Social Media :

Durian Tak Manis Berujung Tragedi Berdarah, Pembeli dan Pedagang Ini Auto Adu Mulut dan Bertengkar Hebat hingga Salah Satunya Hampir Setor Nyawa

By Annisa Marifah, Selasa, 14 Juni 2022 | 13:27 WIB

Ilustrasi durian

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah

Grid.ID — Jual beli durian baru-baru ini berujung pada tragedi berdarah.

Dilansir Grid.ID dari Tribunnewsbogor.com pada Selasa (14/6/2022), tragedi ini terjadi di Bangka Selatan, Provinsi Bangka Belitung.

Awalnya, Hermansyah hendak membeli durian bersama salah satu temannya.

Hermansyah pun berangkat dari Desa Keposang menuju simpang lima Toboali, Bangka Selatan.

Keduanya pun membeli durian di lapak milik Darmansyah.

Darmansyah pun menawarkan kesepakatan bahwa apabila durian tidak manis maka boleh dikembalikan.

Darmansyah pun mengupas satu buah durian seraya berkata, "Kalau tidak manis, kembalikan."

Saat dicicipi, Hermansyah merasa bahwa durian yang dijual Darmawan tidak manis dan meminta diganti durian yang lain.

Darmawan pun kesal dan terlibat cekcok, ia meminta uang bayaran atas durian yang telah dibuka.

Baca Juga: Bak Ketiban Durian Runtuh Usai Sembelih Babi Miliknya, Pria Ini Tajir Mendadak Gegara Temukan Benda Langka Berbulu Seharga Rp 56 Miliar di dalam Tubuh si Hewan

Tak ingin masalah semakin besar, rekan Hermansyah pun hendak membayar durian yang telah dikupas.

Namun, Hermansyah justru menyolot kesal, "Kenapa kamu bayar?"

Naik pitam, Darmawan yang mendengar ujaran Hermansyah pun langsung menusuk perut Hermansyah dengan membabi buta.

Pelaku pun segera diamankan, sementara korban dilarikan ke rumah sakit.

"Iya benar, kita sudah mengamankan satu orang pelaku beserta barang bukti dan sudah diamankan di mako Polres Basel," kata AKP Chandra Satria Adi Pradana memberi keterangan.

"Motifnya diduga pelaku ngerasa durian yang dijual terasa manis, namun menurut korban tidak manis dan korban tidak mau membayar buah duriannya," sambungnya.

Sebelumnya cekcok antara pedagang durian dan pembeli juga pernah terjadi.

Melansir Kompas.com, Indriyan Robinson (19), seorang pedagang durian di Cipondoh Tangerang juga ditangkap setelah menusuk pelangganya, M Nurdian (21).

Kejadian yang terjadi pada 2018 silam ini juga dipicu cekcok antara pembeli dan penjual.

Baca Juga: Ketiban Durian Runtuh Bertubi-tubi, Peternak Babi Ini Kaget Tak Karuan saat Temukan 'Harta Karun' Senilai Rp 56 Miliar di Tubuh Hewan Ternaknya, Begini Kisah Uniknya!

Nurdian protes durian yang dibelinya ternyata busuk saat dibawa ke rumah.

Tak terima barang dagangannya dikomplain, Indriyan pun mengancam korban dengan pisau dan menusuk punggung korban.

"Waktu dibeli dan dibawa ke rumah, ternyata duriannya busuk. Korban mengeluh dan terjadi cekcok di mana pelaku menusuk korban dengan sebilah pisau," ujar Kompol Sutrisno.

Baca Juga: Ketiban Durian Runtuh Bertubi-tubi, Peternak Babi Ini Kaget Tak Karuan saat Temukan 'Harta Karun' Senilai Rp 56 Miliar di Tubuh Hewan Ternaknya, Begini Kisah Uniknya!

 

(*)