Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Sebagai seorang ibu, Kesha Ratuliu tentu akan memberikan yang terbaik bagi anaknya, Qwenzy.
Melalui media sosial, Kesha juga seringkali membagikan potret gemas putranya saat beraktivitas.
Beberapa hari lalu, artis 24 tahun itu membagikan potret gemas Qwenzy saat makan buah naga.
“Aku lagi makan buah naga nii onty uncle. Jangan lupa sarapan yaa onty uncle,” tulis Kesha Ratuliu dalam unggahannya yang Grid.ID kutip, Rabu (15/6/2022).
Buah naga memang kaya akan manfaat bukan hanya untuk orang dewasa, tapi juga bagi bayi.
Nah, berikut ini Grid.ID sudah melansirnya dari laman Parenting Firstcry, berbagai manfaat buah naga untuk bayi:
1. Memperkuat sistem kekebalan tubuh
Buah naga mengandung antioksidan yang dapat membantu melindungi membran sel dari segala jenis kerusakan akibat radikal bebas.
Antioksidan yang ada dalam buah naga juga dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh si kecil sehingga membuatnya tidak mudah terkena infeksi.
2. Melindungi hati