Find Us On Social Media :

Pantas Digadang-gadang Jadi Capres 2024, Sosok Jendral Panglima TNI Andika Perkasa Memang di Luar Dugaan, Intip Ragam Prestasinya yang Begitu Mentereng Ini!

By Novia, Minggu, 19 Juni 2022 | 17:57 WIB

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia

Grid.ID - Hangat diperbincangkan publik, Jendral Andika Perkasa terpilih jadi kandidat Capres 2024.

Ya, terpilihnya Jenderal Andika Perkasa jadi kandidat capres 2024 ini cukup mengejutkan.

Mendadak saja, Partai Nasdem mengusung tiga nama digur untuk didukung sebagai Capres 2024 mendatang.

Dimana salah satu dari 3 figur tersebut, diketahui terselip nama Panglima Jenderal TNI Andika Perkasa menjadi yang paling kuat.

Digadang-gadang sebagai salah satu Capres 2024, Partai Nasdem pun menilai nama Panglima Jenderal TNI Andika Perkasa hadir di luar dugaan.

Dikutip dari Tribunnews.com, Minggu (19/6/2022), dari hasil rekapitulasi sebelumnya, ia hanya mengantongi 13 suara dari Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem.

Dalam rekapitulasi tersebut,  sosok Panglima Indonesia itu diketahui menempati urutan ke-5.

Namun, Politikus NasDem, Effendy Choirie, mengatakan partainya tidak hanya melihat soal popularitas belaka.

Akan tetapi, dengan terpilihnya Jenderal Andika Perkasa, ada aspek lain yang ingin diangkat NasDem.

Baca Juga: Jenderal Andika Perkasa Jadi Kandidat Capres, Berikut Profil dan Sederet Prestasinya, Pernah Tangkap Tangan Kanan Osama bin Laden

Yakni sosok militer, atau perspektif keamanan dan pertahanan negara.

Effendy Choirie menilai, sosok Jenderal Andika Perkasa telah menjadi hal penting untuk kepentingan negara.