Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID - Telur adalah makanan yang sangat serbaguna.
Telur juga mudah disajikan atau dicampur dalam berbagai hidangan.
Nah, salah satu bentuk paling umum di mana telur dikonsumsi adalah dengan merebusnya.
Telur rebus memiliki rasa yang lezat, sehat, dan mudah dibuat.
Dengan mengonsumsi telur rebus setiap hari, akan banyak perubahan pada kesehatan.
Berikut Grid.ID sudah melansirnya dari laman Times of India, manfaat makan telur rebus setiap hari:
1. Membantu menurunkan berat badan
Telur rebus adalah sumber protein tanpa lemak yang sangat baik.
Mereka akan membuat merasa kenyang tanpa memasukkan terlalu banyak kalori, yang berguna jika ingin menurunkan berat badan.
Makan siang atau makan malam dengan dua telur rebus dan secangkir sayuran campuran hanya mengandung 274 kalori.