Find Us On Social Media :

'Agak Menyiksa,' Michelle Ziudith Singgung Attitude Artis Pendatang Baru yang Doyan Telat ke Lokasi Syuting

By Hana Futari, Senin, 20 Juni 2022 | 16:17 WIB

Michelle Ziudith menyinggung soal perilaku artis pendatang baru yang tak disukai olehnya.

Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari

Grid.ID - Michelle Ziudith menyinggung soal perilaku artis pendatang baru yang tak disukai olehnya.

Salah satu perilaku artis baru yang tak disukai oleh Michelle Ziudith adalah sering telat ke lokasi syuting.

Bahkan, Michelle Ziudith mengaku jarang menemukan artis pendatang baru yang ontime tiba di lokasi.

"Aku benar-benar jarang banget nemuin orang yang kok nyampenya barengan," ujar Michelle Ziudith ditemui di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Senin (20/6/2022). 

"Biasanya kalau (artis) zaman sekarang aku yang nunggu. Anak-anak sekarang yang kaya doyannya telat ajalah," lanjutnya.

Michelle Ziudith mengaku merasa tersiksa dengan cara bekerja artis zaman sekarang yang hobi datang terlambat.

"Iya yang aku temuin sih beberapa artis zaman sekarang gitu, agak nyiksa gitu," imbuh aktris 27 tahun ini.

Namun, pengalaman berbeda justru dirasakan Michelle Ziudith ketika syuting bareng Raja Giannuca alias Nuca Idol.

Menurut Michelle Ziudith, Nuca merupakan sosok yang tepat waktu dan niat belajar di dunia akting.

Baca Juga: Main Dalam Film yang Sama, Ini Adu Gaya Michelle Ziudith dan Anya Geraldine Saat Datang ke Premiere Film Terbaru!

"Nuca profesional banget. Menurutku Nuca benar-benar niat banget nih buat ngerti juga di dunia akting bukan hanya sekedar iseng saja," terang Michelle Ziudith.