Find Us On Social Media :

Beda 180 Derajat dari Artis-artis Beken Lainnya, Ini Riders Sederhana Cinta Laura yang Tak Aneh-aneh Meski Kariernya Sudah Melambung Sukses: Yang Penting Ada..

By Nisrina Khoirunnisa, Kamis, 23 Juni 2022 | 13:30 WIB

Ini riders sederhana Cinta Laura, cuma butuh barang penting yang tak neko-neko.

Di balik semua kesederhanaannya itu, Cinta Laura mempunyai alasan tersendiri.

Ia ogah membebani orang lain dengan permintaan yang bejibun sampai harus merogoh kocek puluhan juta.

"Aku tuh orangnya ngitung-ngitung banget kan. Misalnya aku minta 1000 bunga mawar putih di kamar aku, itu berapa harganya? Katakanlah Rp 10 juta, coba pikirin berapa orang yang kita bisa bantu dengan Rp 10 juta," jelasnya.

Tahu betul nilai dari uang, Cinta Laura tak mau membuang-buang uang hanya demi kebutuhannya yang selangit.

Ia bahkan merasa bersalah apabila minum menggunakan botol plastik karena prinsip hidupnya yang ramah lingkungan.

Baca Juga: 'Aku Resmi Menikah!' Pantas Bikin Marshanda Syok Bukan Kepalang, Cinta Laura Mendadak Umumkan Dirinya Sudah Dipersunting Orang, Begini Fakta Sebenarnya!

"Aku memikirkan pentingnya uang, jadi aku nggak akan menghambur-hamburkan itu hanya demi ego aku. Apalagi aku orangnya ramah lingkungan, merasa bersalah banget kalau minum dari botol plastik," tukas Cinta.

Wah, sederhana banget ya walaupun sudah berkarier jadi artis selama belasan tahun!

(*)