Masih belum berhenti sampai di situ, El Rumi juga merasa bahwa sang ayah lebih bangga anaknya menang berantem daripada membuat lagu.
"Ayah bilang, wah ini anaknya Ahmad Dhani nih, giliran aku bikin musik gak digituin, giliran menang berantem digituin.
Emang kayaknya DNA-nya ayah berantem, dia lebih bangga kalau anaknya menang berantem dari pada bikin lagu hits, mungkin loh.
Aku gak tahu, ya kalau bapaknya jago musik anaknya jago musik ya biasa lah," ujar El Rumi.
Setelahnya, El Rumi juga mengatakan ada salah satu kunci mengapa dirinya bisa menang melawan Winson Reynaldi.
Yakni karena teriakan dari Ahmad Dhani yang saat itu juga hadir di arena pertandingan.
"Sebenarnya ada satu juga sih yang aku baru ngerasain magic banget, jadi pas aku mau TKO dia (Winson) itu sebenarnya stamina aku udah mau habis.
Cuman gak tahu kenapa di belakangnya di itu ada ayah, 'ayo pukulin terus, pukulin terus', gak tahu kenapa itu kayak transfer energi, jadi kayak, wah masak gue stop sih, akhirnya tetep gue pukulin," tambah El Rumi.
Dan meski pada awalnya gak percaya, El Rumi akhirnya percaya karena merasakannya sendiri,
"Dulu gue gak terlalu percaya kayak orangtua bisa ngasih energi, itu baru kemarin percaya." pungkas El Rumi.
(*)