"Terima kasih atas dukungan, perhatian dan doa dari keluarga, teman maupun kerabat yang belum bisa kami balas satu persatu," sambungnya.
Alyssa menandaskan bahwa pernyataan terkait kondisi Marshanda selanjutnya hanya akan dikeluarkan oleh pihak keluarga.
"Untuk saat ini dan seterusnya pernyataan resmi terkait situasi Marshanda hanya akan disampaikan oleh kami, pihak keluarga," tulisnya lagi.
Terkait situasi yang sempat bikin heboh ini, Alyssa pun meminta waktu agar pihak keluarga diberikan ruang privasi sampai situasi terkendali.
"Mohon pengertian untuk sementara ini kami butuh privasi dalam menangani hal ini serta mohon doanya agar situasi tetap bisa kondusif seperti sedia kala," tutup Alyssa.
Sebelumnya, Sheila mengunggah video pertemuannya dengan Marshanda sebelum diduga hilang.
"Ini video terakhir kita kemarin. Ada yang ngerti Caca ngomong apa? 'Time is dying" tulisnya.
Kepada Kompas.com, Sheila Salsabila mengungkap kronologi hilangnya Marshanda.
Baca Juga: Sahabat Sebut Marshanda Sudah Hilang 3 Kali Selama di Los Angeles, yang Pertama Saat Tiba di Bandara
Sebelum hilang, Sheila mengaku dua kali bertemu Marshanda.
Pertemuan pertama terjadi setelah Marshanda tiba-tiba hilang dan kemudian Sheila melapor ke polisi.