Grid.ID - Rumah milik keluarga Cendana di Solo ini ternyata simpan misteri mengerikan.
Ternyata simpan misteri mengerikan, begini kondisi rumah Cendana di Solo yang jarang didatangi keluarga Soeharto.
Diketahui, rumah keluarga Cendana di Solo yang jarang didatangi keluarga Soeharto itu bergaya keraton sampai bekas hunian ratu.
Selama menjadi Presiden Indonesia 32 tahun, hartanya sudah tak terhitung lagi jumlahnya.
Termasuk rumahnya ada di mana-mana, dengan bergaimacam model dann cerita.
Selain itu, setiap rumah juga menyimpan cerita tersendiri.
Kediaman Presiden Ke-2 RI Soeharto di Solo, Jawa Tengah, biasa disebut Dalem Kalitan atau Ndalem Kalitan.
Rumah Presiden Soeharto disebut Ndalem Kalitan karena berada di Jalan Kalitan, Solo.
Rumah yang luas dan bangunan utamanya berbentuk joglo ini dibeli Soeharto dari keluarga atau ahli waris Mangkunegaran, Raja Solo.
Rumah Soeharto dan istrinya, Tien Soeharto itu dirawat dan dijaga oleh petugas jaga, Toto.