Find Us On Social Media :

Bukan Sekadar Bikin Bahagia, Ternyata Ini 4 Manfaat Tertawa untuk Kesehatan Tubuh, Gak Boleh Kamu Lewatkan!

By Nur Andriana, Rabu, 29 Juni 2022 | 15:01 WIB

Ilustrasi tertawa.

Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari

Grid.ID - Tertawa adalah salah satu hal baik yang nggak hanya bikin kamu bahagia dan mendapat energi positif, lho.

Hal ini berarti tertawa bisa jadi kegiatan yang sangat berguna untuk kesehatan tubuh dan mental.

Jadi, tidak heran, sebagian ahli jiwa menyarankan agar kita memperbanyak tertawa agar bisa lebih bahagia dan punya pikiran yang positif.

Lantas, apa saja manfaat tertawa untuk kesehatan tubuh?

Berikut ini adalah 4 manfaat tertawa untuk kesehatan tubuh yang dikutip dari Pinkvilla pada Rabu (29/06/2022).

1. Merangsang Organ

Faktanya tertawa dapat meningkatkan asupan oksigen serta merangsang otot, paru-paru, dan jantung.

Menariknya lagi, tertawa juga dapat meningkatkan pelepasan endorfin yang bisa meningkatkan sirkulasi darah yang lebih baik.

Dengan begitu, maka tertawa bisa membantu mencegah terjadinya penyakit kardiovaskular.

2. Mengurangi Stres

Sudah menjadi hal umum jika tertawa memang dapat mengurangi stres yang dialami seseorang.

Baca Juga: 'Kamu Jadi Kayak Mau Ngebom Gedung Mana Gitu' Nikita Mirzani Ungkap Kekasih Bulenya Tertawa dengar Cerita Kediamannya Didatangi Polisi Dini Hari

Hal ini terjadi karena tertawa dapat membantu mengatur kadar kortisol yang menjadi penyebab stres.

Selain itu, tertawa juga dapat merangsang sirkulasi dan meningkatkan asupan oksigen.

3. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Tertawa bisa menjadi latihan kardio yang sangat baik bagi orang-orang yang tidak bisa beraktivitas fisik terlalu berat.

Sebab, tertawa bisa meningkatkan detak jantung dan membakar jumlah kalori yang sama per jamnya seperti jalan lambat hingga sedang.

Artinya, tertawa dapat membuat kamu memiliki kondisi kesehatan yang lebih baik.

4. Meningkatkan Suasana Hati

Tertawa bisa membuat kamu merasa lebih bahagia karena otak akan melepaskan endorfin sehingga suasana hatimu bisa lebih baik.

Bukan cuma itu, tertawa bisa membantu mengurangi depresi hingga gangguan kecemasan.

Tentunya dengan tertawa, maka kamu akan merasa lebih baik.

Baca Juga: 'Namanya Kita Bercanda' Kepergok Cuma Ngaku-ngaku Bersaudara dengan Ridwan Kamil, Tiara Marleen Tertawa Akui Tidak Malu

 

(*)