Find Us On Social Media :

Aturan Beli Pertalite Pakai MyPertamina, Motor Matic Masih Aman Dong?

By Octa Saputra, Rabu, 29 Juni 2022 | 20:05 WIB

Wajib MyPertamina saat beli Pertalite mulai 1 Juli 2022, juga untuk motor matic?

Grid.ID - Sejak kemarin, Selasa (28/6/2022), ramai dibahas aturan beli pertalite wajib terdaftar di MyPertamina.

Aturan wajib MyPertamina untuk beli Pertalite itu sendiri akan dimulai pada 1 Juli 2022.

Perlu digaris bawahi, aturan wajib MyPertamina yang sebentar lagi akan dilaksanakan masih dalam tahap uji coba.

Nah yang jadi pertanyaan, beli Pertalite wajib MyPertamina berlaku untuk siapa?

Maklumlah, Pertalite bisa digunakan untuk mesin mobil maupun motor jenis apapun termasuk matic.

Melansir dari akun IG @mypertamina, bahwa aturan beli Pertalite khusus untuk mobil.

"Hai, Sob! Mulai tanggal 1 Juli 2022 daftarkan kendaraan kamu untuk tetap mendapatkan pelayanan pembelian Solar Subsidi atau Pertalite khusus roda 4 melalui website subsiditepat.mypertamina.id ya," tulis akun tersebut.

BERLAKU DI 11 DAERAH

Uji coba beli bensin Pertalite harus terdaftar di MyPertamina, akan dilaksanakan di 5 provinsi.Adapun kelima provinsi yang jadi tempat uji coba beli bensin Pertalite via MyPertamina, diantaranya Sumatera Barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Jawa Barat, dan DI Yogyakarta.

Baca Juga: Tilang Elektronik Mobile, Apa dan Bagaimana Maksudnya?

Dari kelima provinsi itu, uji coba beli bensin Pertalite wajib terdaftar di MyPertamina hanya berlaku di sebelas kota dan kabupaten saja.Dan daftar kotanya, sebagai berikut :- Kota Bukit Tinggi- Kabupaten Agam- Kabupaten Padang Panjang- Kabupaten Tanah Datar- Kota Banjarmasin- Kota Bandung- Kota Tasikmalaya- Kabupaten Ciamis- Kota Manado- Kota Yogyakarta- Kota Sukabumi(*)