Grid.ID - Raisa Andirana menjadi salah satu peserta pertandingan bulu tangkis VINDES Tepok Bulu 2022.
Seperti yang diketahui, pertadingan bulu tangkis Tepok Bulu 2022 disiarkan langsung melalui kanal YouTube VINDES pada Minggu (3/7/2022).
Dalam pertandingan VINDES Tepok Bulu 2022, Raisa Andriana berpasangan dengan Anya Geraldine.
Penyanyi lagu Terjebak Nostalgia dan sang artis muda tersebut rupanya melawan Hesti Purwadinata yang dipasangkan dengan Erika Carlina.
Wajar saja jika acara tersebut langsung menjadi sorotan netizen di media sosial.
Selain keseruannya dalam pertandingan tersebut, penampilan Raisa juga tak kalah mencuri perhatian lho.
Pasalnya, ibu satu naak itu tampak terlihat tampil menawan dengan setelan busana bak atlit.
Wah...penasaran kan seperti apa deretan penampilan Raisa?
Langsung aja kita lihat yuk!
Beginilah penampilan Raisa saat tampil di pertandingan bulu tangkis VINDES Tepok Bulu 2022.
Raisa tampak serasi dengan Anya Geraldine kenakan setelan busana warna monokrome.
Yup! Seperti yang terlihat, Raisa mengenakan busana mdoel Tshirt yang dipadukan dengan pemakaian celana pendek.
Kemudian ia juga tampil dengan gaya rambut bride boxer yang rapi.
Eits...nggak cuma itu lho, Raisa juga tampak dengan riasan flawless natural.
Ibu satu anak itu menggunakan perona pipi warna peach yang membuat penampilannya terlihat fresh.
Nggak heran deh jika penampilannya tetap terlihat stunning di setiap angle walau tampak berkeringat ya sobat Grid.
Gimana nih kalau menurut kalian? (*)