Grid.ID - Pemprov DKI Jakarta, jadikan JIS (Jakarta International Stadium) lokasi Sholat Idul Adha 2022.
Pasti yang hendak Sholat Idul Adha di JIS, langsung berpikir lokasi parkir.
Tenang saja, Dishub DKI Jakarta sudah menyiapkan belasan kantong parkir bagi yang hendak Sholat Idul Adha 2022 di JIS.
Itu seperti yang dikatakan oleh Kadishub, Syafrin Liputo.
Kami sudah menyiapkan petugas untuk pengaturan parkir dan drop off, baik itu di dalam area stadion ataupun di luar stadion," katanya.
Adapun lokasi parkir bagi warga yang Sholat Idul Adha 2022 di JIS, terdapat di dalam dan sekitarnya.
Untuk yang di dalam JIS, lokasi parkir ada di di dalam stadion, parkir timur 1 JIS, parkir timur 2 JIS, parkir sepeda ramp timur, ITF, Taman BMW, Rukan Nusantara, dan parkir Sepeda Motor Ramp Barat.
Lokasi parkir lainnya bagi yang mau Sholat Idul Adha 2022 di JIS, bisa menuju ke RSPI Soeroso, Universitas 17 Agustus 45, Graha YKI, D’Arcici Hotel dan Ruko Sunter Nirwana.
Kelima lokasi diatas ini, dilayani oleh shuttle bus sekolah.
Kawasan Ancol Karnaval dan C3 (belakang rusun Bandar Kemayoran), jadi lokasi parkir yang bersifat optional.
Untuk yang di Ancol, akan dilayani shuttle bus TransJakarta(*)