Grid.ID - Hubungan intim menjadi faktor yang bisa mendekatkan pasangan suami istri.
Tentu setiap pasangan menginginkan hubungan intim yang memuaskan dan bertahan lama.
Bukan cuma tahu skill, tapi memahami kesalahan saat berhubungan intim juga jadi penentu momen bersama pasangan menjadi lebih memuaskan.
Kalau mau hubungan intim bertahan lama, hindari beberapa kesalahan yang sering dilakukan pasangan ini!
Soalnya kalau terus dilakukan, kesalahan saat berhubungan intim ini dapat mengganggu jalannya hubungan seks.
Alhasil kamu dan pasangan kurang menikmati momen intim ini!
Fakta unik soal hubungan intim ternyata bukan cuma untuk mempererat hubungan.
Aktivitas seksual bersama pasangan ternyata memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Mulai dari membakar kalori, mengurangi rasa cemas, meningkatkan imun tubuh, hingga membuat kualitas tidur lebih baik.
Bahkan, aktif berhubungan intim juga ternyata mampu meredakan nyeri dan mencegah penyakit berbahaya, seperti hipertensi dan jantung, Moms.
Namun, terlepas dari manfaat kesehatan tersebut, kamu juga tentunya ingin merasakan kepuasan saat bercinta, bukan?