Find Us On Social Media :

Tak Muluk-muluk, Nathalie Holscher Bagikan Definisi Pernikahan Bahagia Versinya, Berharap Punya Pasangan yang Mau Lakukan Hal Ini

By Citra Widani, Senin, 11 Juli 2022 | 15:47 WIB

Nathalie Holscher bagikan definisi pernikahan bahagia versinya usai menceraikan Sule.

Bagi Nathalie, pernikahan yang baik adalah bagaimana suami istri mau saling mengalah dan meminta maaf meskipun bukan dirinya yang bersalah.  

"Definisi bahagia pernikahan itu ya sebenarnya cekcok itu pasti ada, tapi gimana kita cari titik temunya, solusi."

"Mau istrinya yang salah atau suaminya yang salah, itu harus ada yang mengalah."

"Misalkan dari pihak akunya salah, terus dari pihak satunya lagi gak salah, yang gak salah pun harus tetap minta maaf, karena harus ketemu titik temunya, karena kalau sama-sama ego tinggi itu gak bisa," ujar Nathalie Holscher.

Di sisi lain, ia juga berbicara soal masa depannya dengan Adzam dan kedua adik perempuannya.

Ia ingin fokus membesarkan Adzam dan membiayai kedua adiknya yang masih aktif bersekolah.

"Masa lalu biarlah berlalu, biar aku menyongsong masa depan untuk aku dan Adzam, dan adik-adik aku," tuturnya.

Namun, Nathalie tak mau memutus komunikasi dengan Sule demi putra semata wayangnya Adzam yang tentunya masih membutuhkan kasih sayang serta perhatian Sule.

Baca Juga: 'Untuk Menghilangkan Kesalahpahaman', Ingatkan Sule Agar Anak Tak Jadi Korban Perceraian, Kak Seto Imbau Nathalie Holscher dan Putri Delina Bisa Damai dengan Cara Ini

"Di saat nanti kita pisah aku mau yang Adzam itu tahu ini ayah kamu, ayah ya tetap ayah," ujarnya.

Baca Juga: Sahabat Ungkap Sule Nangis-nangis Takut Kehilangan Istri, Ayah Putri Delina Justru Diakui Nathalie Holscher Tak Ada Usaha Pertahankan Rumah Tangga: Aku Menyerah..

 

(*)